Daftar Harga Meja TV Minimalis, Lemari dan Sofa Ruang TV Jati Model Terbaru
Sabtu, 12 Januari 2019
Tempat santai sekaligus ngumpul seluruh anggota keluarga adalah di ruang keluarga. Ada banyak kegiatan bersama dilakukan di ruangan ini, salah satunya adalah menyaksikan acara televisi saat sore atau malam. Supaya semua anggota keluarga bisa merasa nyaman ketika menonton, dibutuhkan sebuah meja TV. Bila ternyata ukuran ruang keluarga tak seberapa maka meja TV minimalis adalah pilihan tepat.
Hal paling penting saat hendak membeli meja TV memang memperhitungkan dulu besar ruang keluarga yang dimiliki. Meja atau lemari TV yang terlalu besar di ruangan sempit hanya akan membuat ruang gerak penghuni rumah terbatas terlebih jika menonton TV bersama-sama. Selanjutnya adalah menyesuaikan dengan besar kecilnya pesawat televisi yang dimiliki. Lebih baik lagi jika memilih lemari TV minimalis yang mempunyai beberapa sekat yang bisa digunakan untuk meletakkan berbagai perangkat elektronik lain mulai dari DVD player, speaker hingga game console. Dengan begitu tampilan ruang keluarga terlihat lebih rapi yang artinya juga akan menghemat ruang.
Meja atau lemari TV minimalis cocok dipilih untuk rumah minimalis dengan luasan ruang-ruangnya yang terbatas. Dan pertimbangan lain yang juga cukup penting dari meja TV ini adalah bahan yang digunakan untuk membuatnya. Ada beberapa pilihan yang tersedia mulai dari besi, aluminium, kombinasi besi dan kaca atau kayu. Dari beberapa jenis bahan tersebut, meja TV dari bahan kayu bisa dijadikan pilihan untuk mengisi rumah minimalis.
Kayu merupakan salah satu material dari alam yang akan memberikan nuansa estetika sebuah ruangan. Dari beragam jenis kayu, hanya kayu jati yang menawarkan kekuatan termasuk ketahanannya dari serangan rayap dan pengaruh kelembaban. Kualitasnya yang sangat bagus membuat harga meja TV kayu jati lebih mahal dibanding bahan lain seperti MDF atau besi.
Kecuali itu, coba selaraskan meja TV dengan tema warna ruang keluarga. Perabotan dengan warna dan ornamen eye catching pastinya akan menjadikan ruangan kian terlihat indah. Dan terakhir yang bisa dipertimbangkan adalah harga meja TV minimalis. Untuk yang ini kita bisa menyesuaikan dengan anggaran yang tersedia. Sebagai bahan pertimbangan, berikut daftar harga meja TV minimalis yang dikutip dari salah satu situs penjualan furnitur besar di Indonesia :
- Meja TV minimalis kayu jati ukuran 190x45x45 cm dengan finishing melamine Rp.2.850.000
- Meja TV Jati Minimalis 2017 dengan finishing natural Rp.2.500.000
- Lemari TV dan hias minimalis Jati Jepara ukuran 180x35x200 cm dengan finishing natural fine sanded Rp.8.250.000
- Meja TV jati nakas ukuran 150x45x80 cm dengan finishing melamine Rp.2.450.000
- Furniture meja TV kayu jati Jepara ukuran panjang 180cm lebar 40cm tinggi 40cm dengan finishing melamine Rp.2.500.000
- Meja TV rak TV kayu jati ukuran tinggi 55cm lebar 38,5cm dan panjang 102cm Rp.2.126.000
- Kursi meja dan lemari TV kayu jati Rp.4.500.000
- Meja TV kayu jati Jepara dengan panjang 200cm lebar 45cm dan tinggi 80cm dengn finishing melamine Rp.3.500.000
- Meja TV kayu Jati klasik Rp.3.500.000
- Meja TV kayu Jati panjang 150cm lebar 45cm dan tinggi 65cm Rp.3.000.000
- Meja TV kayu Jati Grade A TPK Rp.3.000.000
- Meja TV kayu Jati Koboy ukuran panjang 150cm lebar 45cm dan tinggi 80cm Rp.3.000.000.